Isi Artikel Utama
Abstrak
Persalinan merupakan hal fisiologis, selama proses persalinan ibu akan mengalami penekan syaraf sehingga merasakan sensasi nyeri. Nyeri persalinan dapat diatasi dengan teknik akupresure LI4, dengan diberi pijatan secara halus, memberikan rangsangan dibeberapa titiknya yang akan menghasilkan hormon endorphin.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pemberian akupresure titik LI 4 terhadap nyeri persalinan Metode penelitisn menggunakan penelitian quasi eksperimental. Dengan desain one group pretest posttest, populasi penelitian adalah ibu bersalin kala I dengan sampel ibu kala I fase aktif sebanyak 16 responden .Data dikumpulkan dengan cara mengukur rasa nyeri sebelum dan sesudah dilakukan intervensi dengan menggunakan SOP akupresure dan lembar obervasi Wong-Bakers, kemudian data diolah dan dianalisis menggunakan uji Wilcoxon . Hasil penelitian didapatkan sebelum diberikan intervensi rasa nyeri terbanyak adalah nyeri berat 62,5% dan setelah diberikan intervensi didapatkan data nyeri terbanyak adalah nyeri ringan 43,8%. Hasil uji statistic didapatkan nilai rata-rata sebe,lum intervensi sebesar 2,56 dan rata-rata sesudah intervensi menjadi 1,63 dengan nilai p sebesar 0,001. Kesimpulan dari penelitian adalah adanya efektivitas pemberian akupresure titik LI4 terhadap nyeri persalinan, sehinggga disarankan untuk bidan melakukan akupresure titik LI4 sebagai salah satu cara untuk mengurangi rasa nyeri persalinan.